Selasa, 22 September 2015

Berita Sepak Bola : Sekilas Soal Timnas Catalunya

Berita Sepak Bola : Sekilas Soal Timnas Catalunya

sumber berita Sekilas Soal Timnas Catalunya : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/4a0ebebe/sc/13/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A90C220C1533470C30A256880C750Csekilas0Esoal0Etimnas0Ecatalunya/story01.htm
Barcelona - Wacana Catalunya memerdekakan diri berembus kian kencang. Seandainya jadi, para pemain timnas Spanyol yang berasal dari Catalunya pun harus memperkuat timnas sendiri.

Timnas Catalunya sendiri sudah lama ada. Namun, karena tidak berafiliasi dengan FIFA ataupun UEFA, timnas Catalunya tidak bisa ikut berpartisipasi di Piala Dunia ataupun Piala Eropa.

Sepanjang sejarahnya, timnas Catalunya atau La Seleccio diperkuat oleh pemain-pemain yang juga punya kewarganegaraan Spanyol. Mereka bisa memilih untuk memperkuat timnas Spanyol atau tidak.

Di luar itu, timnas Catalunya --yang memainkan laga perdananya pada 21 Februari 1912 melawan Prancis--, juga sempat diperkuat beberapa "tamu". Dua legenda Belanda, Johan Cruyff dan Johan Neeskens, tercatat pernah bermain untuk Catalunya. Demikian pula dengan putra Cruyff, Jordi, yang mengantongi 9 caps untuk timnas Catalunya.

Cruyff sendiri sempat menjadi pelatih dari 2009 hingga 2013. Pada pertandingan terakhirnya sebagai pelatih, Catalunya bermain imbang 1-1 dengan Nigeria di Cornella-El Prat. Kini, posisi Cruyff sudah digantikan Gerard Lopez.

Timnas Catalunya terakhir kali bermain pada Desember 2014. Ketika itu, mereka bermain imbang 1-1 melawan Basque, yang juga merupakan daerah otonomi sendiri di dalam Spanyol.

Pada laga tersebut, Catalunya diperkuat beberapa pemain yang waktu itu masih berstatus pemain FC Barcelona --dan beberapa di antaranya (waktu itu atau sampai saat ini) merupakan anggota timnas Spanyol. Mereka adalah Marc Bartra, Gerard Pique, Jordi Alba, Xavi, Sergio Busquets, Jordi Masip, Martín Montoya, Sergi Roberto, dan Sergi Samper.

Pemain-pemain lain yang tercatat pernah memperkuat timnas Catalunya di antaranya adalah Kiko Casilla (kiper Real Madrid), Victor Sanchez (Espanyol), hingga Gerrard Deulofeu (Everton).

Penduduk Barcelona akan melalukan pemilihan umum pada 27 September mendatang. Beberapa partai telah membentuk koalisi yang mereka sebut dengan Junts pel Sí (Together for Yes). Koalisi ini mengampanyekan kemerdekaan Catalunya dan diprediksi bisa memang karena dapat banyak dukungan dari publik.

Keinginan beberapa pihak dari penduduk Barcelona untuk merdeka cukup bikin pusing Presiden Liga Spanyol, Javier Tebas. Sebab, jika demikian, artinya FC Barcelona harus berpisah dengan La Liga.

"Jika Spanyol terpisah, begitu juga dengan La Liga. Mari berharap situasi aneh itu tidak akan terjadi," tulis Tebas melalui akun Twitter-nya.




Nuhun for visit Sekilas Soal Timnas Catalunya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar