Rabu, 02 September 2015

Berita Sepak Bola : Menunggu 'Singa Oranje' Ganas Lagi Bersama Pelatih dan Kapten Baru

Berita Sepak Bola : Menunggu 'Singa Oranje' Ganas Lagi Bersama Pelatih dan Kapten Baru

sumber berita Menunggu 'Singa Oranje' Ganas Lagi Bersama Pelatih dan Kapten Baru : http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656101/s/49872e5f/sc/3/l/0Lsport0Bdetik0N0Csepakbola0Cread0C20A150C0A90C0A30C1253120C30A0A89510C730Cmenunggu0Esinga0Eoranje0Eganas0Elagi0Ebersama0Epelatih0Edan0Ekapten0Ebaru/story01.htm
Jakarta - Belanda bakal menjamu Islandia dalam lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016 di AmsterdamArena, Jumat (4/9) WIB. 'Singa Oranye' berharap pelatih baru Danny Blind mampu mengangkat posisi mereka di Grup A.

Belanda tercecer di peringkat ketiga dengan koleksi sepuluh poin. Mereka tertinggal lima poin dari pemuncak grup, Islandia. Dalam enam laga, mereka hanya menang tiga kali, seri sekali, dan dua kali kalah. Pencampaian ini membuat pelatih Guus Hiddink memutuskan mundur dan digantikan asisten pelatih, Danny Blind.

"Gaya main kami tak bakal berubah banyak, cara bermain yang kami mainkan. Kami melanjutkan cara yang sama dalam formasi," ujar Blind.

Gaya main yang Blind maksud tentu Total Football yang selama ini menjadi ciri khas Belanda. Blind bakal memasang formasi 4-3-3 atau 1-4-3-3, dengan melibatkan kiper dalam permainan. Namun, perubahan tetap Blind lakukan dalam hal-hal detail.

Blind mengungkapkan bakal menghitung secara tepat kapan mereka melakukan tekanan kepada lawan, di area apa mereka menekan, dan siapa yang melakukan pressing. Pendekatan detail mengenai taktik ini yang Blind rasakan penting.

Selain pelatih baru, Belanda juga bakal punya kapten baru. Arjen Robben dipercaya mengenakan ban kapten di lengannya. Pemain Bayern Munich ini merasa bangga bisa memimpin rekan-rekannya.

"Menjadi kapten negaramu, sesuatu yang sangat spesial. Namun, jauh dari itu tak ada yang banyak berubah, saya bakal mengemban tanggung jawab yang saya lakukan sebelumnya," ungkap Robben.Next

Nuhun for visit Menunggu 'Singa Oranje' Ganas Lagi Bersama Pelatih dan Kapten Baru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar